Friday, November 4, 2011

Belajar Photoshop itu mudah

Belajar Photoshop Dasar

Sebagian besar pemula Photoshop sangat meremehkan untuk belajar photoshop dasar, hal ini dikarnakan oleh keinginan dari pemula yang ingin cepat mahir dalam menggunakan Software photo editor Adobe Photoshop. lalu salahkah apabila kita ingin belajar edit photoshop tanpa harus belajar dasar photoshop, sah-sah saja menurut Saya, sepanjang kita memang memiliki kemampuan untuk mencerna tutorial photoshop dan dapat langsung mempraktekkannya, tapi.... akan lebih baik lagi jika kita juga belajar photoshop dasar terlebih dahulu agar nantinya saat kita mendapatkan tutorial photoshop yang kebetulan kita sukai, kita dapat mempraktekkan nya dengan lancar tanpa memiliki hambatan, mungkin terhambat pada istilah-istilah yang digunakan oleh pembuat tutorial, atau mungkin terhambat oleh letak-letak tool photoshop yang di pergunakan di dalam sebuah tutorial

Cara Belajar Photoshop

  • Modal Awal Belajar Photoshop
    Saya yakin setiap orang yang mengetikkan kata kunci : tutorial photoshop, belajar edit photoshop atau cara edit foto ke dalam Search Engine seperti google bisa dipastikan orang tersebut telah memiliki keinginan untuk belajar photoshop atau dapat dikatakan orang tersebut senang akan desain dan berkarya mengolah gambar digital ini sudah merupakan modal terpenting untuk kita melangkah dalam belajar photoshop secara serius
  • Belajar Photoshop dari sipandai
    Salah satu cara terbaik agar cepat bisa / mahir menggunakan Adobe photoshop adalah dengan cara belajar langsung ke orang yang memang benar-benar bisa menggunakan Photoshop. Carilah seseorang dari anggota keluarga / kerabat atau bahkan teman kita yang mahir photoshop dan dapat mengajarkan kita bagaimana mengolah gambar dengan baik, atau setidaknya dengan adanya orang terdekat kita yang mahir photoshop kita bisa menjadikan nya tempat bertanya saat kita menemukan kendalan atau kesulitan saat menerapkan sebuah tutorial photoshop.
  • Kursus atau Kuliah Desain
    dengan mengikuti kursus atau Kuliah Desain, ilmu photoshop kita akan lebih terarah dengan benar, keuntungan yang akan kita dapat bukan hanya terarah dalam mempelajari photoshop tetapi juga kita memiliki orang yang dapat kita jadikan tempat bertanya saat kita menemukan kendala dalam belajar photoshop. Kalau boleh Saya menggolongkan diri saya sendiri, Saya termasuk orang yang belajar Photoshop secara otodidak, dan disini saya merasakan perbedaan yang sangat jelas antara orang yang mempelajari Photoshop secara terarah dengan mengambil mata kuliah desain dan Saya yang mempelajari Photoshop secara otodidak. Saya merasakan lama nya proses belajar Saya di bandingkan mereka yang berkuliah desain.
  • Belajar secara Rutin
    Management waktu belajar anda dengan sebaik-baiknya pelajari tutorial yang anda dapatkan dari internet baik itu dari website / blog atau bahkan video tutorial photoshop dan dari buku tutorial photoshop secara rutin. rutin yang Saya maksudkan disini adalah  kita benar-benar menyisihkan waktu kita beberapa jam dalam satu hari untuk belajar photoshop. Saya menyakini, Hal sesulit apapun bila dikerjakan secara berulang-ulang maka kita akan dapat memahami sesuatu itu dengan lebih baik lagi.
  • Jangan Memuji Karya Sendiri
    Puas dengan karya yang kita hasilkan hari ini akan menjadikan kita memberikan pujian untuk hasil yang kita lakukan, pujian ini melenakan diri kita sendiri untuk tidak memperbaiki kekurangan kita, hasilkan lah karya yang makin baik setiap harinya dengan terus mempelajari apa saja kekurangan diri kita
  • Terima Kritik Pedas dari Siapapun
    menerima semua kritik yang ditujukan untuk karya yang kita hasilkan dengan ikhlas, pelajari apa yang menjadi kekurangan kita, bahkan bila kritik itu datang dari seseorang yang tidak mengerti sama sekali tentang photoshop pun harus kita terima dengan baik, karna mata dan selera masing-masing manusia itu berbeda dalam menilai suatu karya. bisa jadi apa yang kita katakan bagus, akan tampak buruk di mata orang lain

Sunday, October 30, 2011

Resize Photo dengan Photoshop

Resize Image - memperkecil ukuran foto dengan Adobe Photoshop agar proses upload foto ke sebuah web menjadi lebih mudah dan cepat, salah satu cara resize foto yang efektif adalah dengan menggunakan Adobe Photoshop


Memperkecil ukuran foto. ada kalanya kita mengalami kesulitan dalam mengupload foto yang berukuran besar, sebagai contoh kita akan mengupload foto dari sebuah camera digital yang sebagian besar memiliki ukuran file lebih dari 8 MP, hal ini pasti akan menyulitkan kita untuk mengupload nya ke situs image hosting ataupun situs social network semacam facebook, solusinya adalah mengecilkan terlebih dahulu ukuran foto tersebut agar proses upload foto berjalan dengan cepat
Banyak cara yang dapat kita lakukan untuk mengubah ukuran foto, bisa menggunakan aplikasi pengubah image secara online image optimizer, ataupun menggunakan software populer seperti ACDSee. namun kali ini Saya akan memaparkan bagaimana cara nya merubah ukuran foto yang besar menjadi lebih kecil dengan hanya mengurangi sedikit kualitas foto dari yang akan kita upload, dengan menggunakan fasilitas Adobe Photoshop Save for Web.

Cara merubah ukuran foto

  1. Buka foto yang akan kita kecilkan ukuran nya di Adobe Photoshop
  2. Arahkan Mouse ke Menu Bar : File - Save for Web & Device
  3. Akan terbuka jendela Save for Web & Device. pada opsi preset pilih JPEG Medium
  4. Kemudian Klik Tab Image Size. dan rubah nilai width New Size nya menjadi 1000 atau lebih kecil dari ukuran asli foto nya
  5. Setelah Selesai kemudian Simpan dengan menekan Tombol Save

Sunday, October 16, 2011

Tutorial Membuat Logo Windows dengan Corel Draw

Batasan Umur : SU (Semua Umur)
Kategori : Desain dan Edit foto, Tutorial

Sesuai janji saya di facebook, saya akan memposting tentang dunia design yaitu membuat logo windows menggunakan Corel Draw.

Oke tak usah berlama - lama check this out!.. 

  


Pendahuluan

1. Dalam tutorial ini saya menggunakan Corel Draw X4 , namun tutorial ini bisa digunakan di berbagai macam versi Corel Draw.
2. Prinsip dasarnya adalah menggunakan bentuk Rectangle / kotak yang akan kita 'permainkan' itu saja.
3. Masalah warna, kembali kepada Anda sang desainer yang menyesuaikan. Tak harus mirip dengan aslinya, namun sesuaikan dengan kreasi Anda.
4. Penting : Tutorial ini memang panjang, namun bila sudah dicoba dan terbiasa, pasti akan sangat mudah.

1. Siapkan Lembar kerja Corel Anda.
2. Klik 'Rectangle tool' atau tekan F6 pada keyboard


3. Lalu, buat persegi dengan model memanjang.
4. Lalu klik kanan dan pilih 'convert to curves'

 


















Sudah?


5. Kemudian pilih 'Shape Tools'

 






6. Lalu cari titik tengah di atas persegi tersebut dan klik.


7. Klik 'Convert line to curves'


*nantinya akan terbentuk 3 titik, silahkan atur hingga simetris seperti ini :


8. Kemudian tarik titik yang di Tengah ke atas hingga menjadi seperti ini


9. Lakukan hal yang sama dengan garis bawah objek persegi tersebut, hingga tercipta bentuk : 


10. Lantas, gandakan dengan tekhnik duplicate (Ctrl + D) lalu susun kebawah hingga menjadi : 

11. Sekarang, 2 objek tadi kita duplicate lagi, Namun kita putar 360 Derajat hingga menjadi..


sudah? tentu saja belum selesai...

12. Sekarang ke empat objek tersebut kita putar..
       12.1. Pilih pick tool dari luar objek tersebut, tekan dan tahan lalu tarik hingga semua objek terseleksi :
 

  
        12.2. Objek tadi pun sudah menjadi satu grup dan sekarang kita putar. (Setelah selesai di seleksi, klik tengah *simbol X* lalu putar *cari icon putar*)
        12.3. Contoh :


13. Yap, logo Windows yang baru sudah terbentuk. Sekarang tinggal Anda menkreasikan nya seperti apa. (sekali lagi, tidak harus mirip dengan yang asli, yang penting kreativitas Anda)

Contoh : 



Dan akhirnya terciptalah logo sederhana Windows XP


Selamat mencoba dan tetap sukses....

Sunday, October 2, 2011

tutorial photoshop cs3 low key

lama juga saya tidak posting tutorial adobe photoshop itu semua dikarnakan kesibukan saya di dunia offline yang akhir akhir ini memang menuntut saya untuk lebih fokus dalam mengerjakan nya. tutorial photoshop kali ini saya beri judul tutorial photoshop cs3 low key, tapi tenang.... untuk yang menggunakan photoshop cs4 dan cs5 juga masih bisa menerapkan low key tehnik di photoshop nya, kebetulan saja saat saya membuat tutorial ini saya menggunakan adobe photoshop cs3.

sebelum kita melangkah lebih jauh ke dalam tutorial photoshop low key. saya akan coba membahas apa itu low key. di dalam dunia photography low key lighting adalah foto yang menggunakan pencahayaan yang minim dengan mengutamakan pencahayaan nya pada bagian tertentu saja, biasanya foto dengan low key lighting sering diterapkan pada foto subyek / portraiture.

Ada Low pasti ada juga High, kalau Low Key adalah foto dengan pencahayaan yang minim, maka high key adalah kebalikan nya sebuah foto dengan pencahayaan yang berlebih, untuk bagaimana cara mendapatkan efek high key ataupun low key ini dalam photography sebaiknya jangan tanya saya, karna saya belum memahami bagaimana cara memainkan lampu dan cahaya dalam memotret. kita fokuskan posting kali ini hanya pada bagaimana cara mendapatkan efek low key pada foto biasa dengan menggunakan adobe photoshop.
Pada posting Tutorial photoshop cs3 low key ini saya akan menggunakan foto adik saya ( Richa Anggaraini Putri ) tidak sama hal nya dengan postingan tutorial photoshop saya yang sebelum nya yang selalu menggunakan model yang sama, ( kebetulan mendapat banyak komplain dari pembaca photoshopid karna saya selalu menggunakan model edit yang itu itu saja )

 

Step 1
berantakan sekali ya background foto ini, sebuah foto dengan pemandangan yang tidak bisa di katakan indah, hal pertama yang harus kita lakukan adalah menghilangkan terlebih dahulu background yang mengganggu ini, dengan cara melakukan seleksi lalu kemudian menghilangkan background foto nya, silahkan membaca cara seleksi di photoshop untuk mempelajari bagaimana menghilangkan background foto

Step 2

setelah foto tercutting seperti gambar di atas, kemudian kita isi warna hitam untuk dijadikan background foto nya, pada pallete layer pilih created new fill or adjusment layer kemudian pilih solid color lalu pilih warna hitam. secara otomatis new fill solid color akan berada di atas foto yang telah kita cutting, pindahkan layer color fill 1 ke bawah layer foto yang telah tercutting, maka foto yang semula transparant akan terisi dengan background berwarna hitam

 

Step 3
buat efek backlight pada editan foto kita. tujuan nya agar foto tidak tampak kaku dengan hanya berbackground hitam saja, buat layer baru di atas layer color fill 1 ( tekan Ctrl + Shift + N pada keyboard ) lalu pada tool box pilih Gradient Tool. pada Opsi bar Gradient pilih Radial Gradient dengan mode Normal dan Opacity sebesar 48% ( nilai nilai option gradient tidak harus seperti yang saya contohkan, sesuaikan dengan selera anda ), kemudian reset Foreground color ( tekan D pada keyboard ) lalu tekan X pada Keyboard, untuk mendapatkan warna Foreground Color berwarna Putih.

 

Setelah Opsi Gradient terisi dengan opsi yang saya contohkan di atas, dengan sebelumnya memastikan warna Foreground Color berwarna putih, kita kembali ke Layer Kosong / Transparant yang telah kita buat di atas Layer Color Fill 1. Perhatikan Gambar di bawah ini, pada Posisi Start Poin Klik lalu kemudian Tahan Mouse dan Geser ke Posisi End Poin kemudian Lepas Klik kiri pada Mouse.


Step 4
sekarang kita akan memberikan efek low key pada foto, perlu di ingat kembali low key adalah foto yang memiliki cahaya yang minim, untuk mendapatkan cahaya minim pada foto kita akan menggunakan tool adjusment Channel Mixer. arahkan kembali mouse anda ke created new fill or adjusment layer lalu pilih Channel Mixer, lalu atur opsi dari Channel Mixer, Red, Green dan Blue nya, atur pula Constant Channel Mixer, kemudian Blending Channel Mixer dengan mode Multiply dan turunkan Opacity nya menjadi 80%


Step 5
Masih di Layer Channel Mixer, Pilih brush pada Tool Box dan Pastikan Foreground Berwarna hitam, lalu ubah Hardness Brush Tool menjadi 0% dengan cara klik kanan foto saat Tool Brush Aktif, dan ubah juga Opacity Brush menjadi 40% pada Option Bar brush Tool, lalu perhatikan bagian bagian cerah pada objek, sapukan brush ke bagian bagian yang tampak lebih cerah secara perlahan hingga foto menjadi seperti di bawah ini :


Selamat Mencoba, bila ada pertanyaan Silahakn mengisi Form Komentar di bawah ini.

Sunday, September 4, 2011

Retouching Tools


Retouching foto di Adobe Photoshop bukan lah sebuah hal yang rumit, hanya dengan mengetahui saat yang tepat kapan dan dimana sebuah healing brush tool, patch tool dan stamp tool digunakan cukup bagi kita untuk menghandle hampir semua pekerjaan retouch foto, dari menyingkirkan/menghilangkan jerawat di photoshop menjadi sebuah pekerjaan yang mudah atau bahkan menambah awan agar foto tampak lebih indah semua dapat di lakukan hanya dengan menguasai 3 tool ini saja, retouching di Adobe Photoshop adalah sebuah pembelajaran yang tanpa ujung bila selalu di asah dan di gali baik itu fungsi nya, cara menggunakan nya dan bagaimana kita menerapkan nya pada sebuah foto pada point yang tepat.

Healing Brush Tool
apa itu Healing Brush Tool, Healing Brush Tool adalah sebuah tool/alat di dalam adobe photoshop yang memungkin kan kita untuk memperbaiki ketidaksempurnaan sebuah foto/gambar, contoh nya adalah sebuah noda atau goresan pada sebuah foto yang membuat sebuah foto menjadi tidak enak untuk di lihat.

Contoh diatas adalah penggunaan Healing Brush Tool untuk edit menghilangkan jerawat. lalu bagaimana cara menggunakan healing brush tool.

cara edit membersihkan jerawat dengan healing brush tool adobe photoshop cukup mudah, pada gambar di atas saya sudah menandai 2 lingkaran yang berawarna merah dan biru, untuk warna biru adalah area sample yang akan kita terapkan untuk area yang berwarna merah.pada area lingkaran berwarna biru tekan dan tahan tombol [Alt] pada keyboard lalu klik, ini untuk menandai area sample untuk area lingkaran merah yang akan kita hilangkan jerawatnya, lalu pada area lingkaran merah Klik kiri mouse. Hasilnya Jerawat pada area lingkaran berwarna merah akan menghilang mengikuti area sample pada lingkaran berwarna biru
Patch Tool
sekarang kita beralih ke Patch Tool untuk kegunaan retouching photo yang memiliki cakupan area yang dapat kita seleksi sendiri, hasil nya akan mirip dengan healing brush tool, hanya saja cara penggunaan nya serupa dengan lasso tool. saya langsung ke contoh cara penggunaan patch tool.


Clone Stamp Tool
yang terakhir dari tool retouch yang akan kita bahas kali ini adalah Clone Stamp Tool. Video di bawah ini mungkin akan menjelaskan apa dan bagaimana itu clone stamp tool. berikut bagaimana cara menggunakan clone stamp tool untuk edit menghaluskan wajah.



cara menggunakan Clone Stamp Tool :
Tekan dan Tahan Tombol [Alt] pada Keyboard. sambil klik kiri pada area yang akan kita jadikan sample untuk wajah yang bersih lalu kemudian di klik pada area jerawat

Thursday, August 4, 2011

Plugin Photoshop


Efek Photoshop - Ada banyak cara yang dapat kita lakukan untuk memperindah foto kita salah satu nya dengan menambahkan efek cahaya pada foto kita maka hasil nya foto akan tambah lebih artistik dari sebelum nya, membuat efek cahaya pada Adobe Photoshop pun dapat kita lakukan dengan berbagai cara mulai dari hanya menggunakan Filter Photoshop Lens Flare atau pun Lighting Effects atau bahkan memakai Bantuan Plugin Photoshop

Kali ini PhotoshopID akan membahas bagaimana cara membuat efek Cahaya dengan menggunakan Plugin Photoshop Knoll Light Factory 3.02

Knoll Light Factory 3.02
Kenapa saya memilihkan Plugin ini sebagai pembahasan tutorial photoshop kali ini, karna banyak sekali kelebihan yang terdapat di dalam nya, diantara nya :

  • terdapat lebih dari 100 preset Lighting yang dapat kita pakai
  • kita dapat memodifikasi Preset yang sudah ada sesuai dengan kebutuhan kita
  • Mudah digunakan ( User Friendly )
     Cara Menggunakan Plugin Photoshop :
    1. Buka Foto yang akan kita edit tentu saja dengan Software kesayangan kita Adobe Photoshop, disini saya memakai adobe Photoshop CS3, tetapi Plugin ini dapat Pula di Tanamkan di versi Adobe Photoshop CS4 bahkan CS5
    2. Duplikasi Layer foto yang akan kita edit ( shortcut nya CTRL + J ), guna nya hanya untuk mempermudah kita mengembalikan ke foto asal, seandainya hasil lighting nya tidak sesuai dengan yang kita inginkan
    3. Arahkan Mouse ke Filter - Digital Anarchy - Knoll Light Factory
    4. pada Tab sebelah kiri. Pilih Preset yang sesuai dengan foto yang akan kita edit, lakukan Double Klik untuk mengeksekusi Preset
    5. Pada Tab Priview. Klik Pada Bagian mana yang akan kita berikan Cahaya, sesuaikan dengan foto yang sedang kita edit
    6. OK kan saja, maka Jendela akan langsung berganti lagi ke Adobe Photoshop dengan hasil dari Plugin Photoshop Knoll Light Factory

    Saturday, June 11, 2011

    Edit Foto Dengan Photoshop


    Cara Edit Foto Dengan Photoshop - Masih berbicara tentang Adobe Photoshop dan bagaimana cara mengedit foto dengan Photoshop, kalau kita membahas "cara" berarti kita membahas, bagaimana untuk mengolah gambar digital agar terlihat lebih menarik dari foto aslinya, nah... disini pembahasan nya bisa menjadi panjang. Menarik menurut Saya belum tentu menarik menurut Anda, atau pun Menarik menurut teman di sebelah Anda, Selera masing-masing yang melihat hasil akhir sebuah Olahan Gambar Digital yang akan menentukan nya.

    Apa yang harus di Pahami Pertama Kali.
    Tool Tool Dasar Photoshop serta kegunaan nya, sebuah Pokok terpenting yang harus di pahami pertama kali, ibarat Orang yang ingin Belajar mengendarai Sepeda Motor, harus sudah benar benar tahu gas dan kegunaan nya, Rem juga fungsi dari Rem itu sendiri, Fungsi Kopling dan cara menggunakan nya, begitu pula mempelajari Adobe Photoshop, yang "njelimet" kalau kata Orang yang baru akan memulai Belajar Photoshop. Seperti Sepeda Motor, 3 Hal Terpenting yang harus kita Pahami sebelum Belajar Mengemudikan Sepeda Motor, Pertama Gas, Kemudian Rem, lalu Kopling, Photoshop pun dapat kita bagi menjadi 3 Tool dasar yang harus di Pahami, Pertama Tool Seleksi, Kemudian Tool Retouch lalu Tool Drawing


    3 Kelompok Tool Dasar inilah yang akan manjadi Pondasi kita dalam mempelajari photoshop, di mulai dari Kelompok Tool yang Pertama Tools Selection, apa itu tool tool seleksi, Tool Selection atau Tool Seleksi, adalah Tool yang akan kita pergunakan untuk menyeleksi, memotong serta memindahkan Area tertentu pada Sebuah Foto. Lalu Kelompok Tool yang Kedua, Retouch Tools. Tool Tool ini lah yang akan membantu kita selama Proses Pengolahan Gambar Digital. Selanjutnya Kelompok Tool yang Ketiga Drawing Tool, sesuai dengan nama nya Drawing, yaitu Menggambar, Kelompok Tool ini memungkinkan kita untuk menggambar di Photoshop dengan Mudah,

    Mempelajari Fungsi Fungsi Tool Dasar

    Setelah kita tahu dan Memahami Tool Dasar dari Adobe Photoshop, kemudian kita Mempelajari Fungsi dari Tool Photoshop Tersebut, dan bagaimana Tool itu bekerja. Bisa dimulai dengan membuka Foto Apapun lalu mencoba satu persatu Tool Tersebut, Kalau Anda Berfikir hal ini hanya akan membuang waktu Saja. Anda Salah...! Saya akan mencontohkan kembali dengan Belajar Sepeda Motor, Cukup dengan Tahu Gas dan Rem juga Kopling, ya...... Saya Pastikan Anda Bisa Mengendarai Sepeda Motor, dan Sepeda Motor tersebut Pasti Berjalan kalau Gas di Putar, Tapi....apa iya Motor bisa Berjalan dengan Mulus kalau Kita tidak mengetahui Pada Kecepatan Berapa Kopling harus di Naikkan Satu Step, Lalu Bagaimana Pula agar motor bisa Tetap Seimbang selama kita mengendarai nya. Kembali ke Adobe Photoshop.... Tidak ada Salah nya mencoba satu per satu masing masing Tool Photoshop yang berada pada Tool Box, agar nantinya selama kita mengolah gambar Digital dapat berjalan dengan Mulus, karna kita tahu semua Tool Photoshop dan Cara Menggunakan Tool Photoshop.

    Belajar Tehnik Photoshop


    Mempelajari Cara berarti kita membicarakan juga Tehnik Disini, Banyak sekali cara cara atau pun Langkah langkah edit dengan Photoshop, Cutting, Masking dan Blending, adalah 3 dari sekian Banyak Tehnik edit Foto di Adobe Photoshop. Perkaya diri kita dengan berbagai macam tehnik yang banyak di Share di Website atau pun Blog Tutorial Photoshop, bisa juga dengan membeli buku Buku Tutorial Photoshop, bila memungkinkan Ambil Mata Kuliah Design yang Mempelajari Photoshop lebih Rinci, Sangat Beruntung menurut saya Orang yang mempelajari Photoshop dengan Berkuliah, karna terdapat benang merah yang sangat jelas Antara Photoshoper "Kuliah" dan Photoshoper "Otodidak". Saya Termasuk dalam Kategori Photoshoper Otodidak, yang sama sekali tidak mengetahui makna makna Warna, tidak mengetahui bagaimana Typography yang Baik, Tidak tahu apa dan bagaimana Painting, Semua Hal yang Saya Tahu tentang Photoshop Saya Pelajari dari Tutorial yang ada di Internet, beruntung nya Saya karna Saya memiliki Pembimbing yang sudah Lebih dulu mengenal dan memahami Photoshop, Pembimbing yang juga Seorang Photoshoper Otodidak.

    Explorasi dan Seni
    Explorasi....Explorasi.... dan Explorasi.... terus mengexplor kemampuan kita, jangan Bosan dengan kata Belajar, jangan Pernah Puas dengan Hasil kita yang Sekarang, kalau kita merasa Puas dengan hasil Olahan kita yang sekarang, maka pembelajaran akan berhenti sampai di sini, dan Hasil Olahan pun akan berhenti hanya pada yang kita Tahu Saya. Buka Mata... Lihat bagaimana Hasil Olahan Orang Lain, cari Hasil Editan yang lebih baik dari hasil Editan kita, Pelajari itu semua, di sinilah Karakter Digital Imaging kita akan terbentuk, disinilah kita akan banyak mengerti dan akan memahami Bagaimana cara mengedit yang Baik. dan disini juga kita akan menyisipkan nilai seni dalam setiap hasil Olahan Kita.

    Friday, June 3, 2011

    Free Download Gratis Photoshop CS 6

    Adobe Corporation mengeluarkan produknya yang terbaru, yaitu Photoshop CS6,
    yups kakak seperguruan dari Photoshop CS5 ini mempunyai kelebihan dari adik-adiknya atau versi terdahulu, untuk saat ini gue belum tahu apa kelebihan Photoshop CS6 dibandingkan Photoshop CS5..tapi yang pasti disini gue udah nyediain Link Download Photoshop CS6 Full Fersion terbaru, kalian bisa mendownloadnya secara gratis tanpa dipungut biaya apapun...secara ini software bajakan bukan yang asli..ckckckckck

    Link Download Photoshop CS6 ini gue upload di fileserve.com
    biar kalian mudah mendownloadnya..

    untuk mendownload Photoshop CS6 silahkan Klik dibawah ini

    Download Photoshop CS6






    Merubah Foto Menjadi Hitam Putih


    Edit Foto Hitam Putih - Banyak cara yang bisa dilakukan untuk membuat foto hitam putih, bisa kita lakukan dengan hanya menurunkan Saturation nya saja, atau langsung dari Fill Black & White yang berada pada Pallete Layer. kali ini Saya akan membahas bagaimana untuk melakukan edit foto jadi hitam putih dengan Channel Mixer yang berada pada Menu Fill and Adjusment Layer pada Pallete Layer.

    1. Mengenal Tool Adjusment Layer
    Dimana Letak Channel Mixer pada Photoshop, Buat yang belum mengenal Photoshop pasti rada sedikit bingung dengan letak Channel Mixer, mungkin letak nya tidak tampak di depan, tapi untuk yang sudah cukup Familier dengan Photoshop, Hal ini bukan merupakan Hal yang berarti. Channel Mixer yang pertama berada Pada Menu Bar :


    Bila kita mengeksekusi Adjusment dari Menu ini, maka Hasilnya layer aktif akan langsung tereksekusi oleh Adjusment yang kita pilih. Channel Mixer yang kedua terdapat pada Sub Menu Create New Fill or Adjusment Layer pada Pallete Layer

    Bila Kita melakukan Adjusment Channel Mixer dari Sub menu ini, Maka Pallete Layer akan bertambah Satu Buah Layer berdasarkan Adjusment atau pun Fill yang telah kita Pilih, dan efek nya berlaku juga untuk Layer Layer dibawah nya.

    2. Set Foto Hitam Putih
    Arahkan Mouse ke Pallete Layer dan Pilih Create New Fill or Adjusment Layer, lalu pilih Sub menu Channel Mixer, tentu sebelumnya kita telah membuka Foto yang akan kita jadikan Hitam Putih. Pada Opsi Preset Pilih Black and White With Red Filter (RGB). kenapa kita memilih Opsi ini, karna kita akan membuat foto hitam putih yang Artistik dengan komposisi Cahaya yang baik.


    Setelah kita memilih Preset maka Perubahan akan langsung terlihat, Hasilnya Warna yang Merah akan tampak lebih Terang dari Warna yang lain nya. ehm... hasilnya tidak seperti yang Saya Harapkan, tingkat Kecerahan dari Cahaya nya Terasa kurang, maka... kita atur Kembali Komposisi Cahaya dari warna Merah juga Warna Lain nya Pada Opsi Channel Mixer,



    3. Vignette Black
    Tambahkan Koreksi Lensa Vignette agar foto hitam putih tampak lebih artistik, sebelum nya lakukan Marge Semua Layer ke Layer Baru, dengan Menekan Shortcut pada keyboard ( Ctrl + Alt + Shift + E ) lalu akan terbentuk Layer Baru pada Pallete Layer yang merupakan Gabungan dari semua Layer,


    Pilih Layer 1 lalu Arahkan Mouse Pada Menu Bar dan Pilih Filter, pada Sub Menu Filter pilih Distort - Lens Correction.


    Hilangkan Tanda Centang Pada Show Grid, untuk menghilangkan Garis Garis pada Priview Foto agar kita bisa dengan jelas melihat perubahan yang akan kita lakukan, kemudian atur nilai� Vignette pada Bagian Amount dan Midpoint sesuai dengan selera anda.

    Cukup Mudah bukan membuat foto hitam putih, catatan yang harus di ingat, bila kita akan mengedit foto menjadi hitam putih, perhaikan komposisi cahaya nya, karna dengan komposisi Cahaya yang Pas atau baik, maka kita akan mendapatkan hasil foto Hitam Putih yang indah

    Wednesday, May 18, 2011

    Digital Imaging - Photo Berkonsep



    Tutorial Digital Imaging - Mungkin untuk sebagian orang kata "Digital Imaging" akan terdengar agak asing di telinga tapi dalam Seni Photography, Digital Imaging menjadi suatu karya yang sangat menarik. Secara Umum Digital Imaging dapat diartikan " Pengolahan citra " ( ini yang saya dapet di paman Google ) Gambar Digital yang diolah agar lebih menarik atau WAH... tapi seiring dengan perkembangan Olah Digital. Digital Imaging mengalami penyempitan dalam pengertian nya ya... dapat juga di artikan sebagai Imaginasi dalam bentuk digital ( ini hanya menurut saya saja he...he..he.. ). Pelukis Menuangkan Imajinasinya ke dalam Kanvas Lukisan nya. nah kita sebagai Pengolah Gambar Digital menuangkan ide atau pun Imajinasi yang ada di Otak kita dengan media Digital Pula. 

    Proses Digital Imaging


    Konsep

    Terlintas di Kepala saya sebuah imajinasi saat saya menemukan orang yang serupa saya atau katakanlah kembaran saya sendiri. sedang meringkuk di hutan yang gelap sendirian dan kedinginan. ehm...... sebenarnya ini suasana hati saya saat ini. sedang melawan dilema yang saya rasakan saat ini. melawan rasa ketakutan yang sedang saya hadapi saat ini. datanglah sisi dari sifat saya yang lain untuk melawan ketakutan yang sedang saya hadapi saat ini. ( he...he...he.. ) berhubung saya bukan pujangga yang tidak pandai merangkai kan kata-kata menjadi sebuah puisi yang indah, alhasil apa yang saya rasakan ini. saya tuangkan menjadi sebuah gambar digital

    Mewujudkan Konsep

    Ide atau Imajinasi yang ada di kepala saya. saya lukis sederhana ke dalam kertas. agar apa yang nantinya akan saya kerjakan tidak keluar dari ide yang telah terkonsep. seperi ini kira-kira coretan awal ide ini :


    ha...ha...ha... Gambar yang Aneh. Coretan yang tidak bisa di katakan bagus ini, saya berikan kepada Photographer. bagaimana saya bisa mendapatkan foto seperti gambar di atas dengan Photo yang hanya bersumber Cahaya dari Lampu yang saya Bawa. Karna si Photographer ini Profesional doi langsung menangkap apa yang saya Mau. Alhasil saya di Foto dengan 2 Pose Seperti ini : 


    Proses Edit di Photoshop

    Hal yang perlu di pahami sebelum melakukan Proses Digital Imaging ini :
    1. Pemahaman Tools Dasar Photoshop
    2. Seleksi / Cutting
    3. Masking
    4. Blending
    Karna Saya Pernah Menjelaskan Masing Masing Point dari keempat point di atas pada postingan-postingan saya sebelum nya jadi di sini saya tidak lagi menjelaskan Apa dan bagaimana. untuk ke empat point di atas.

    STEP 1

    Masukkan kedua foto tersebut kedalam satu Kanvas kerja, dan atur tata letak nya dengan menggunakan Free Transform ( Ctrl+T) hingga di rasa Pas. Pas disini berarti besar atau kecilnya objek memang benar benar pas Proporsi nya, bagaimana objek di lihat dari dekat dan bagaimana objek dilihat dari agak jauh. Selalu asah kemampuan Rasa ini, karna setiap Individu sudah diberikan Tuhan Indra Rasa dalam diri masing masing. tinggal bagaimana kita menggali dan menggunakan indra rasa ini saja.


    STEP 2

    Seleksi atau Cutting kedua Layer tersebut.
    saya akan OOT dulu pada STEP 2 ini, karna seleksi sudah pernah saya jelaskan pada postingan sebelumnya.
    ada yang pernah mengatakan kepada Saya "ada nga cara cepat untuk melakukan seleksi" secara Psikologi pertanyaan ini sudah menunjukkan sifat si Penanya. Mau nya cepat dan nga ribet tapi Maunya lagi hasilnya bagus. waduh...waduh... Belajar Photoshop itu butuh kesabaran dan ketekunan yang extra. bukan hanya Ilmu Photoshop, belajar apapun kalau di barengi dengan kesabaran dan ketekunan pasti berhasil dengan hasil yang baik. Ada satu orang editing senior saya yang saya tidak pernah bertemu muka sebelumnya dengan beliau. katakan lah Nama nya si A. banyak sekali cerita cerita menarik yang saya dapati tentang si A. Hasil Olahan si A ini, sangat bagus menurut saya, ingin tahu berapa lama si A ini mendalami Photoshop. Lebih dari 8 tahun. jadi.... nikmati Proses Belajar ini. hingga nanti nya kita bisa seperti atau paling tidak menyamai orang yang kita kagumi. karna tidak ada buah yang matang tanpa Proses.
    Ada juga yang bilang begini "saya sich nga usah repot begitu kalau mau menyeleksi, biasanya saya menggunakan Plugin Photohop untuk menyeleksi" SALAH...!!! ya.. tidak salah. untuk foto tertentu Plugin bisa sangat membantu. tapi... sepengalaman saya, tidak ada Plugin seleksi yang dapat menyeleksi dengan sempurna sesuai dengan seperti yang kita inginkan. saya kasih perumpamaan. coba bandingkan saat kita makan mie instan dan makan mie di restoran. mie instan itu buat nya cepet paling juga 10 menit udah bisa kita makan rasanya ya... nga usah saya jelasin tiap merek mie instan pasti rasanya sama. tapi mie di restoran yang di buat dengan bahan yang baik, juga di olah dengan baik, di racik dengan bumbu yang pas, apalagi disajikan dalam bentuk yang menarik. rasa nya akan lebih nikmat di banding dengan kita makan mie instan.


    STEP 3

    Memasukkan Background atau Latar Belakang Foto. gunakan Om Google untuk urusan Background, nga akan sulit mencari background dengan google kalau hanya untuk background dengan nuansa hutan





    STEP 4

    cari juga dengan google sebuah lentera yang akan di pegang oleh objek gambar yang berdiri. lakukan juga hal yang sama pada gambar lentera ini yaitu cutting dan kemudian masukkan ke dalam kanvas kerja digital imaging kita. setelah lentera masuk ke dalam kanvas kerja. berikan juga efek cahaya pada lentera ini.

    Lighting Effect
    1. Pilih Brush pada Pallete Tool, kemudian isi Foreground dengan warna kuning muda ( f5faca ). kemudian atur nilai hardness dari Brush sebesar 0%


    2. buat layer baru pada pallete layer. komposisikan Brush, Diameter dan Opacity Brush Seperti gambar di bawah ini :


    Perhatikan Gambar diatas. atur diameter brush pertama kecil saja dengan Opacity Brush 100%, kemudian lakukan lagi brush dengan diameter yang agak besar dengan Opacity 50%, yang terakhir brush kembali dengan diameter yang besar dan Opacity Brush 25%. hasilnya akan tampak seperti ini :


    masih dengan lighting Effect, untuk membuat cahaya yang berpencar pada lampu, kita bisa menggunakan effect Zoom Radial Blur. buat kembali layer baru ( Blank Layer ) dan kemudian berikan Objek Cloud pada layer tersebut. pada Menu bar pilih : Filter - Render - Clound. setelah Cloud terbentuk, berikan effeck Zoom Radial Blur pada Objek Cloud dengan memilih : Filter - Blur - Radial Blur. dengan nilai Amount 100. method pada Zoom.


    blending layer ini dengan blending Linear Light kemudian Atur titik tengah cloud yang telah kita beri efek radial blur ini ke tengah lampu. kurangi Opacity layer ini dengan nilai 30% saja. lalu masking dan sembunyikan area tertentu pada Layer cahaya berpendar ini hingga mendapatkan hasil seperti ini :


    STEP 5

    Night Effect - Karna konsep awal dari foto ini adalah foto yang bersumber cahaya pada lampu saja. maka saya harus menggelapkan, area di luar dari area cahaya lampu, maka buat kembali Layer Baru pada Pallete Layer dan Pilih Brush dengan Warna Hitam, dengan diameter Brush yang Besar, hardness tetap di 0%. hasil sapuan Brush akan tampak seperti ini :


    STEP 6

    Malam yang Dingin - Hanya ada 2 warna dalam Photography untuk memainkan temperature pada Photo yaitu dari Biru Ke Orange, Biru Mewakili Temperature Dingin dan Orange Mewakili temperature yang hangat, karna disini saya ingin menambahkan efek malam yang dingin, saya akan menambahkan warna agak kebiruan pada photo ini. buat kembali layer baru lalu siram (Shift+Backspace) dengan warna Biru Tua yang terang ( 0000FF ). blending layer biru ini dengan Blending Excelusion dan Turunkan nilai Opacity nya menjadi 10% ( atau sesuaikan dengan selera ). berikan juga fill Color Balance Hinnga mendapati hasil Final