Sunday, June 15, 2008

Tutorial Coreldraw: Membuat Lambang PKS


Salam kenal�..

Kali ini ( untuk yang pertama kalinya) saya mencoba membuat tutorial Corel draw di blog saya. Kebetulan memang saya baru membuat sebuah blog, itupun coba-coba karena bisa dibilang saya awam banget tentang internet. Tapi karena saya suka tentang komputer, termasuk coreldraw dan photoshop --meskipun masih awam juga-- maka saya isi posting pertama saya ini dengan tutorial coreldraw. Karena masih awam tentunya tutorialnya juga yang masih sangat sederhana. Meskipun begitu mudah-mudahan ada manfaatnya, terutama buat saya yang lagi belajar dan belajar.


Baiklah kita mulai saja ya! Kebetulan tutorialnya " membuat lambang partai PKS"
1. buka program coreldrawnya lalu buka lembar kerja baru
2. Buat bulan sabit dengan menggunakan elipstool dengan langkah-langkah:


a. buat lingkaran sambil menekan tombol control agar bentuk lingkaran perfect.
b. gandakan lingkaran tersebut dengan menekan + pada kibor numlockc. geser lingkaran kedua menggunakan tanda panah kanan sehingga bentuk bulan sabit terbentuk.d. kemudian pilih tool pada toolbox lalu drag kedua lingkaran tersebut dengan cara menarik mouse sambil menekan klik kiri.
e. pada menu bar pilih arrange � shaping-back minus front
f. klik bulan sabit yang sudah jadi, lalu duplikasi dengan menekan tombol +

g. pada property bar klik untuk mentransformasi bulan sabit sehingga berlawanan.
3. Membuat lambang padi langkahnya:
a. buatlah sembarang kurvadengan menggunakan freehandtool kemudian pilih tool lalu klik salah satu titik pada kurva. Pada property bar klik ikon lalu tarik tanda panah yang muncul sehingga garis menjadi lengkung
b. Lalukan hal yang sama pada garis yang lain
c. Jadilah satu butir padi



d. Kemudian duplikat padi tersebut sebanyak yang diinginkan dengan menekan tombol + pada keyboard lalu atur berbaris kebawah.
e. Pilih gambar semua padi tersebut dengan menyeleksi memakai tool kemudian lalukan langkah yang sama seperti pada langkah 2f dan 2g
f. Buatlah batang padi dengan menggunakan freehandtool tarik mouse memanjang ke bawah.
g. Drag seluruh gambar padi dan batangnya dengan picktool lalu pada menu bar pilih arrange-shaping-weld


h. Buat padi bagian atas dengan merotasi gambar 3c. caranya kllik gambar dengan picktool lalu klik lagi di center gambar,lalu putar sehingga gambar padi menjadi berdiri>
. Tempelkan gambar pada gambar 3 g
j. Lalukan langkahnya seperti langkah 3g



4. Membuat background dan teks, langkahnya :
a. Buatlah 2 buah bangun datar dengan menggunakan tool
b. Kemudian buat tulisan dengan menggunakan tool
c. Letakkan gambar padi dan tulisan pada gambar
d. Pilih warna yang diinginkan dengan cara klik gambar lalu pilih warna disebelah kanan lembar kerja

e. Selesai juga yaaaa. Cape dech..

Teknik Seleksi Menggunakan Quick Mask

Pekerjaan menyeleksi gambar terkadang sangat menyusahkan apalagi perlu ketelitian yang ekstra otomatis menyita tenaga kita, pada tutorial kali ini saya akan memberikan tips untuk menyeleksi secara cepat dan mudah dengan quick mask, ok langsung ke tutorialnya




[1] Pastikan Gambar/Foto yang akan diseleksi telah di buka

[2] Seleksi dulu sekitar objek menggunakan lasso tool ,

tidak harus rapi, asal-asalan aja dulu karna nanti akan diperbaiki pada proses masking



[3] tekan tombol Ctrl+Shift+i untuk membalikan seleksi

[4] tekan tombol Q dari keyboard untuk pindah ke mode quick mask, sehingga seleksi objek secara otomatis menjadi warna merah



[5] nah sekarang lah tekniknya, caranya gini kembalikan dulu warna pada posisi default tekan tombol D, warna kembali ke posisi default, perhatikan baik-baik caranya gini Gunakan brushtool jika anda menggunakan warna putih pada foreground dan menggosoknya ke daerah quickmask(merah) berarti anda memperbesar quickmask, sebaliknya jika anda memilih warna hitam maka anda memperkecil quickmask, supaya cepat untuk membolak-balik warna gunakan tombol X pada keyboard

[6] jika sudah kembalikan ke mode normal dengan menekan tombol Q lagi dari keyboard, jika belum rapih seleksinya kembalikan lagi ke mode quickmask dengan menekan tombol Q kembali dan, gosok kembali daerah yang belum rapih seleksinya gunakan seperti cara sebelumnya untuk memperkecil/memperbesar seleksi quickmask. Hasilnya seperti berikut


[7] sekarang balikan kembali seleksinya menggunakan tombol Ctrl+Shift+i

[8] selanjutnya anda bisa mengkopinya atau mengcutnya atau memindahkan ke gambar lain menggunakan movetooldan mendrag n drop gambar seleksi